PSSI Kuansing Siapkan 25 Pemain Ikuti Devisi I

PSSI Kuansing Siapkan 25 Pemain Ikuti Devisi I
Ketua Umum PSSI Kuansing, Jafrinaldi, AP. ( ktc )

 TELUK KUANTAN- Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kuansing masih melakukan tahap seleksi terhadap 40 calon pemain yang akan dimainkan di devisi I PSSI. Dari 40 calon pemain yang masih mengikuti tahap seleksi tersebut, yang akan lolos hanya 25 pemain menjadi pemain inti Persik Kuansing.

"Sekarang masih ada 40 calon pemain yang mengikuti seleksi, rencana yang kita ambil nanti 25 pemain untuk bermain di devisi I PSSI,"kata Ketua PSSI Kuansing Jafrinaldi saat dihubungi, Senin (14/4/2014).

Jika tidak ada kendala, ujarnya rencana pada Selasa atau Rabu akan diumumkan ke 25 pemain Persiks tersebut untuk berlaga di devisi I PSSI. " Pengumuman hasil seleksi rencana kalau tidak Selasa-Rabu,"katanya.

Baru pada Kamis nanti akan dilakukan TC bagi pemain yang sudah lolos tahap seleksi,"Kamis kita TC, dan baru nanti akan kita lakukan tahap selanjutnya yakni ujicoba,"katanya.

Sebelum ujicoba nanti, tentunya akan dilakukan tahapan seperti latihan fisik bagi semua pemain yang lolos seleksi. Untuk tahap ujicoba nanti, rencana kalau tidak ke Pakanbaru kita akan ke Padang.

"sekarang kita masih meakukan tahap seleksi yang dipusatkan dilapangan Limuno Teluk Kuantan,"ujarnya. Untuk tahap seleksi calon pemain Persik nanti, dilakukan terbuka, karena memang pemain yang kita seleksi tersebut berasal dari pemain lokal atau pemain amatir,"seleksi ini bebas, tidak dari pemain profesional, hanya pemain amatir,"katanya.( isa )

Berita Lainnya

Index