Sadis! Pencuri di Kampar Bakar Wanita Korbannya Hidup-hidup Sampai Tewas

Sadis! Pencuri di Kampar Bakar Wanita Korbannya Hidup-hidup Sampai Tewas
ilustrasi. ( grc )

PEKANBARU - Aksi sadis kawanan pencuri terjadi di Kabupaten Kampar. Nurhayati (48), seorang ibu rumah tangga warga Desa Sungai Pinang, Kecamatan Tambang menjadi korbannya. Dia dibakar hidup-hidup sampai akhirnya tewas mengenaskan.


Kepolisian Resor Kabupaten Kampar bersama jajaran di Sektor Kecamatan Tambang masih memburu pelaku pencurian yang juga membawa kabur satu unit sepeda motor korbannya itu. "Kasusnya masih terus kami selidiki. Saksi-saksi juga telah kami mintai keterangannya," kata Kapolsek Tambang, Ajun Komisaris Sumarno kepada wartawan di Pekanbaru lewat telekomunikasi, Minggu sore (29/12/2013).


Ia menjelaskan, peristiwa tersebut berlangsung pada dini hari tadi sekitar pukul 03.00 WIB di sebuah rumah korban yang berada di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar. Ketika itu, korban atas nama Nurhayati (38), tengah tertidur di kamar utama rumahnya itu.


Semetara seorang suami korban, kata Kapolsek, tengah tidak berada di rumah dan tengah bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia.


Kemudian maling yang diindikasi berjumlah lebih dari satu orang itu, kata dia, masuk ke dalam rumah korban dengan terlebih dahulu merusak jendela dan pintu utama. "Informasinya, korban ketika itu sempat terbangun dan kemudian memergoki pelaku. Maling itu akhirnya mengikat dan sempat menganiaya korban dan kemudian membakar korban," katanya.


Dini hari itu, kata Kapolsek, maling tersebut berhasil membawa kabur satu unit sepeda motor milik korban.


Anggota katadia juga telah memintai keterangan saksi-saksi terkait kronologi kejadian dan mencari tahu ciri-ciri pelaku. Dua saksi yang telah dimintai keterangannya itu adalah anak korban, masing-masing Rizki (16 tahun) dan Bayu (20 tahun).


Menurut pengakuan dua anak korban itu, kejadian pencurian dengan disertai pembunuhan itu berlangsung pada pukul 03.00 WIB, namun baru dilaporkan ke petugas pada pukul 05.00 WIB. "Anggota juga telah melakukan oleh perkara di tempat kejadian dan mengambil sejumlah bukti-bukti atas perbuatan pelaku. Pelakunya masih kami buru," katanya.( sumber : ant/goriau.com)

Berita Lainnya

Index