Andi Nurbai Mundur dari Ketua Fraksi Amanat Perjuangan Nagori

Andi Nurbai Mundur dari Ketua Fraksi Amanat Perjuangan Nagori
Andi Nurbai ( kiri ) bersama Bendahara Umum DPP PAN, Jon Erizal. ( ktc )


TELUK KUANTAN - Salah seorang anggota DPRD Kuansing yang dikenal vokal, Andi Nurbai dari PAN, sejak Rabu ( 13/11/2013 ) mengundurkan diri sebagai Ketua Fraksi Amanat Perjuangan Nagori DPRD Kuansing. Untuk selanjutnya, nakhoda Fraksi Amanat Perjuangan Nagori dipegang oleh Arlimus dari PDIP. Fraksi ini memang tempat bernaung anggota DPRD Kuansing dari PAN dan PDIP.


Mantan Ketua Ikatan Pemuda dan Mahasiswa Kuantan Singingi ( Ipmakusi ) Pekanbaru itu berasalan, pengunduran dirinya itu dalam rangka penyegaran Fraksi untuk meningkatkan kinerja Fraksi dalam memperjuangkan aspirasi rakyat.

" Sejak hari Rabu ini dengan ini kami sampaikan, bawa Kami mengundurkan diri sebagi ketua fraksi Amanat Perjuangan Nagori DPRD Kuansing, terima kasih atas dukungan selama ini dan mohon maaf jika selama menjadi ketua Fraksi  terdapat khilaf dan salah, pengunduran disampaikan saat rapat internal DPRD sekaligus usulan nama-nama susunan Fraksi Amanat Perjuangan Nagori yang baru," ujar Andi Nurbai di Gedung DPRD Kuansing kepada wartawan usai sidang paripurna DPRD Kuansing dengan agenda penyampaian Ranperda Izin Usaha Jasa Konstruksi dan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perseroan oleh Bupati Kuansing, H Sukarmis.

Secara internal fraksi sebutnya, Andi Nurbai mengaku sudah mengajukan surat pengunduran diri pada tanggal 12 Oktober lalu kepada rekan-rekan se fraksi. Saat itu juga dilakukan langsung pemilihan Ketua dan Sekretaris. Hasilnya Arlimus terpilih sebagai Ketua dan Aswadi dari PAN terpilih sebagai Sekretaris.Setelah itu baru Saya mengumumukan secara resmi dihadapan rapat internal DPRD hari Rabu.

"Surat pengunduran diri langsung diterima ketua DPRD Kuansing ( Muslim) melalui rapat internal, dan kini tengah menunggu penerbitan SK dari Ketua DPRD," ujarnya.


Dengan penyegaran ini, Andi Nurbai yang sudah lebih dari tiga tahun menjabat sebagai ketua fraksi ini berharap, agar fraksi ini kedepan dapat memperjuangkan hak-hak masyarakat di DPRD Kuansing.

"Kita berharap, fraksi amanat lebih bisa berbuat banyak kepada masyarakat, sehingga aspirasi yang disampaikannya bisa tersalur dan terealisasi. Mudah-mudahan fraksi ini lebih baik kedepannya," harap Andi.

Sementara itu, di tempat yang sama, Arlimus mengaku siap menjalankan amanah ini dengan syarat adanya dukungan dari anggota fraksi. "Insya Allah kita siap kalau semua mendukung dan kita ucapkan terima kasih kepada Pak Andi yang telah bekerja untuk fraksi ini, dukungannya masih kita harapkan," katanya.( isa )

Berita Lainnya

Index