28 Oktober Hingga 1 November Pelamar CPNS Ambil Nomor Test, 3 November Test Tertulis

28 Oktober  Hingga 1 November Pelamar CPNS Ambil Nomor Test, 3 November Test Tertulis
Kuansing Stadion Sport Centre, lokasi ujian tertulis peserta CPNS tahun 2013. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Pasca pengumuman hasil seleksi adminitrasi pelamar CPNS jalur umum oleh Badan Kepagawaian Daerah ( BKD ) Kuansing 10 Oktober lalu, mulai tanggal 28 Oktober mendatang, mereka yang lulus seleksi adminitrasi kembali bakal mengurus pengambilan nomor test tertulis.
“ Kita jadwalkan untuk masa pengambilan nomor test dan daftar ulang dari tanggal 28 Oktober sampai dengan 1 November mendatang,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah ( BKD ) Kuansing, Ramli, S.Sos melalui Kepala Bidang Adminitrasi, Iwan Susandra, S.Sos yang ditanya soal  ini, Senin ( 14/10 ) siang.
Untuk memudahkan pengambilan nomor test tersebut ujarnya, maka lokasi pengambilan nomor test tersebut dipecah dalam tiga lokasi seperti penerimaan CPNS dilingkungan Pemkab Kuansing sebelumnya.
Untuk pelamar tenaga guru ujarnya  pengambilan nomor test di Kantor Dinas Pendidikan, tenaga kesehatan di Dinas Kesehatan sementara untuk tenaga strategis/teknis mengambilnya di Kantor BKD Kuansing.
“ Kita harapkan mereka sudah mengetahui  lokasi ini, dan saat mengambil nomor test langsung ke tempat-tempat yang dituju itu.
Sesuai jadwal pengambilan nomor test berakhir 1 November ujarnya,  peserta seleksi CPNS jalur umum selanjutnya mengkuti test tertulis yang akan dilaksanakan pada 3 November. Mengenai lokasi test ditempatkan di Stadion Sport Centre Kuansing.

“ Penunjukkan lokasi Stadion Sport Centre untuk memudahkan pengawasan dan pelaksanaan test karena berada di suatu lokasi. Disamping kapasitas yang memadai menampung peserta test, areal parkir dan akses menunju Stadion Sport Centre yang cukup memadai,”ujarnya.

Test CPNS Honorer K2

Selain seleksi penerimaan CPNS dari jalur umum ujarnya, juga akan dilaksanakan seleksi penerimaan CPNS dari jalur honorer K2. Menurutnya, pengumuman peserta yang akan mengikuti seleksi CPNS dari jalur honorer K2 direncanakan  pada tanggal 21 Oktober.
“ Nama-nama mereka yang akan mengikuti seleksi CPNS Honorer K2 akan Kita umumkan pada tanggal 21 Oktober,”ujarnya.
Sedagkan lokasi test seleksi CPNS dari jalur honorer K2 akan dilaksanakan di Hall A dan Hall B kawasan Sport Centre. “ Itu gedung yang ada disamping Stadion Sport Centre,"pungkasnya. ( isa )

Berita Lainnya

Index