Susah Jaga Logistik, Hari Ini PPS Rampungkan Pleno Rekap Suara

 Susah Jaga Logistik, Hari Ini PPS Rampungkan Pleno Rekap Suara
Bupati H Sukarmis saat meninjau petugas KPPS menggelar pemungutan suara Pilgubri 4 September lalu. (

TELUK KUANTAN - Karena sejumlah pertimbangan, pleno rekapitulasi suara Pilgubri ditingkat panitia pemungutan suara ( PPS ) se-Kuansing dituntaskan,Kamis ( 5/9 ). Karena itu seluruh surat suara dan logistik Pilgubri yang sebelumnya berada di desa saat ini sudah kembali berada di kecamatan



"Karena hari ini  secara serentak seluruh PPS sudah melakukan pleno, maka semua kotak suara langsung dibawa ke Kecamatan dan diserahkan ke PPK masing-masing,"ujar Ketua Pokja Logistik KPU Kuansing, Ded Erianto, S.Sos saat ditanya wartawan, Kamis (5/9) sore.

Diakui Dedi, sebenarnya jadwal pleno untuk tingkat PPS itu ditetapkan pada tanggal 10 September, namun karena menimbang situasi dan kondisi maka mereka membuat kebijakan agar dipercepat.

"Kalau jadwalnya, PPS pleno tanggal 10 September, di tingkat PPK tanggal 11-12 September dan di tingkat KPU tanggal 13-14 September, tapi kan ketetapan ini berpedoman pada daerah sulit, sementara daerah kita sangat terjangkau, jadi kalau menunggu jadwa tersebut justru akan mempersulit terutama dalam menjaga keamanan logistik,"ujarnya.

Ini nanti menurut Dedi akan dipertimbangkan lagi, kalau memang jadwal ini bisa dipercepat, maka kemungkinan rapat pleno di tingkat PPK dan KPU juga akan dipercepat.

Sementara itu menurut Dedi, saat ini menjelang rapat pleno diselenggarakan, pihaknya terus melakukan monitoring."Sekarang yang kita monitoring semuanya sehingga dipastikan seluruh logistik dalam keadaan aman,"ujarnya.

Mengenai hasil perolehan suara masing-masing pasangan calon dirinya tidak mau berkomentar. " Nantilah setelah pleno di kecamatan atau di kabupaten atau rekan-rekan media nanti dapat melihat pleno di PPK dan KPU Kuansing secara langsung,'pungkasnya. ( isa  )

Berita Lainnya

Index