Untuang Batuah Inhu,Siposan Rimbo RAPP dan Lintah Jalang Masuk Babak Final Segitiga

Untuang Batuah Inhu,Siposan Rimbo RAPP dan Lintah Jalang Masuk Babak Final Segitiga
Dua jalur sedang berpacu. ( ktc )

TELUK KUANTAN - Tahun 2013, jalur-jalur Inhu kembali eksis. Dari 12 jalur yang mereka utus berpacu di Tepian Narosa Teluk Kuantan, 1 jalur yakni Untuang Batuah berhasil masuk babak final segitiga. Dengan demikian, minimal juara ketiga sudah berada ditangan Untuang Batuah. Ini merupakan prestasi tertinggi jalur asal Rengat Inhu setelah prestasi mereka menurun sejak tahun 2007 yang lalu.
Pada hari final Minggu ( 25/8 ), jalur asal Danau Baru Rengat ini pada putaran I berhasil mengalahkan jalur unggulan asal Kuansing yang difavoritkan menjadi juara selain Siposan Rimbo RAPP yakni Meriam Onggang Parau ( MOP ) dari desa Kepala Pulau Baserah Kuantan Hilir.
Di putaran ke II, jalur Untuang Batuah kembali mematahkan perlawanan jalur unggulan asal Kuantan Hilir lainnya, Pulau Laghe Mandulang Untuang dari desa Pulau Madinah.
Dengan demikian 1 jalur asal Inhu yang masih bertahan pada hari final berhasil mengalahkan dua jalur kesayangan dan kebanggaan masyarakat Kuantan Hilir sekaligus.
Satu jalur lain yang telah memastikan maju ke babak final segitiga yakni Siposan Rimbo RAPP dari desa Pauh Angit Pangean. Jalur yang juga difavoritkan menjadi jawara ini  pada putaran I dan II memang cukup beruntung karena mendapatkan undian bay.
Satu jalur lain yang masuk babak final yakni jalur Lintah Jalang BPN RI dari desa Petapahan Gunung Toar, pada putaran II jalur ini mengalahkan jalur Bintang Muda Canang Nagori dari desa Seberang Sungai juga dari kecamatan Gunung Toar.
Dari hasil undian babak final segitiga, Untuang Batuaah harus berhadapan dengan Siposan Rimbo RAPP. Untuang Batuah jalan sebelah kiri, Siposan Rimbo RAPP jalan sebelah kanan, sedangkan Lintah Jalang mendapatkan undian bay. ( isa/mad/yus/pen )

Berita Lainnya

Index