Kapal yang Terbakar di Sungai Duku Diduga Memuat 20.000 Liter BBM

Kapal yang Terbakar di Sungai Duku Diduga Memuat 20.000 Liter BBM
fhoto goriau.com

PEKANBARU - Kebakaran yang terjadi di Pelabuhan Sungai Duku, Pekanbaru, Riau, Jumat (2/8/2013) menimbulkan ledakan besar. Diduga kapal kayu, KM Maju Jaya II itu bermuatan 20.00 Liter BBM. Kapal itu terbakar didekat pelabuhan rakyat, berjarak sekitar 100 meter dari pelabuhan penumpang Sungai Duku, Pekanbaru.


''Saya mendengar tiga ledakan sebelum kapal itu terbakar,'' kata seorang warga yang menjadi saksi mata, Ade Aulia (27). Demikian dikutip dari antara.


Di lambung kapal tertera nama kapal KM Maju Jaya II. Namun, belum bisa dipastikan apakah kapal tersebut memiliki izin resmi mengangkut BBM.


Ade mengatakan, kejadian terjadi sekitar pukul 17.00 WIB dan warga langsung melapor ke pemadam kebakaran. Api langsung membesar, sedangkan pemadam kebakaran kesulitan menjangkau posisi kapal yang berada jauh ke tengah sungai.


Hanya ada satu kapal pemadam kebakaran yang bisa mendekati kapal tersebut, namun api sudah terlanjur besar dan menghanguskan seluruh badan kapal.


Seorang anak buah kapal (ABK), Zulkifli mengatakan kapal itu mengangkut 20 ribu liter. Saat itu, dia mengatakan kebakaran terjadi saat kapal itu tengah membongkar muatan BBM.


"Ada percikan dan disusul ledakan," ungkapnya.


Komandan inti Regu Basarnas Riau, Tinus mengatakan kebakaran diduga akibat percikan api dari puntung rokok yang dibuang oleh ABK.


"Saya menduga ini akibat puntung rokok yang tak sengaja dibuang ABK, dan menimbulkan percikan api," ucapnya.


Pihaknya kini memintai keterangan seorang ABK. Sedangkan, kapten kapal dan dua ABK lainnya melarikan diri. ( goriau.com)

Berita Lainnya

Index