Kejuaraan Dragon Boat Internasional Singapura

Tim Dayung Pekanbaru Targetkan 2 Emas

Tim Dayung Pekanbaru Targetkan 2 Emas
rtc/ktc )

Tim Dayung Pekanbaru tetap berangkat tanpa bantuan Pemko Pekanbaru. Mereka menargetkan 2 medali emas pada Kejuaraan Dragon Boat Internasional Singapura, 17-19 Mei nanti.

PEKANBARU-Tim Dayung tingkat Pelajar Kota Pekanbru menargetkan 2 medali emas pada Kejuaraan Dragon Boat di Singapura, 17 hingga 19 Mei 2013. Untuk mencapai target iitu, kini tim asuhan Kompol Yuhanes Chaniago ini giat berlatih.

"Latihan ini sudah cukup lama. Jauh sebelum saya menjabat Ketua Harian Podsi (Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia, Red) Kota Pekanbaru," kata mantan atlet dayung pertama Riau pada PON VII 1989 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan ini kepada riauterkini.com.

 Tetapi, imbuh mantan Kasatres Narkoba Polresta Pekanbaru ini, dua bulan terakhir dirinya langsung memantau persiapan atlet-atlet yang diharapkan mampu mengukir prestasi dan mengharumkan nama Riau di pentas internasional itu.

Dari hari ke hari, imbuh Yuhanes, ada peningkatan cepatan (speed) atlet-atlet dayungnya. Sehingga, dirinya memberanikan diri untuk memberangkatkan para pelajar ini untuk mengikuti pertandingan tingkat pelajar di Singapura dengan menggunakan kocek pribadinya.

"Saya sudah mengajukan dana ke KONI Riau, PT Chevron dan beberapa perusahaan untuk mendapatkan dana memberangkatkan atlet pelajar ini. Namun, alhamdulillah hingga kini belum ada tangkapan," ungkapnya.

Kendati begitu, Yuhanes berharap anak-anak asuhnya tidak patah semangat. Ia berharap dengan dana yang seadanya nanti dapat memotivasi para atlet untuk tampil menjadi yang terbaik. ( rtc/ktc )

Berita Lainnya

Index