Bapenda Lirik Sektor PAD dari Klinik dan RS Swasta

Bapenda Lirik Sektor PAD dari Klinik dan RS Swasta
Fhoto : Palopos.com

TELUK KUANTAN - Badan Pendapatan Daerah ( Bapenda ) Kuantan Singingi ( Kuansing), Riau mendapat tugas berat menggenjot penerimaan daerah dari PAD. Salah satu upaya meningkatkan PAD yang akan mereka lakukan mencari peluang di klinik, balai pengobatan dan rumah sakit ( RS ) swasta yang saat ini marak di Kuansing.

" Salah satu peluang yang akan Kita garap klinik, balai pengobatan dan RS swasta, sekarang banyak tumbuh usaha ini,"ujar kepala Bapenda Kuansing, Hendra, Jumat ( 10/3/2017).

Bappenda katanya bakal berkoordinasi dengan dinas terkait mengkaji peluang PAD dari sana.

" Kita kaji apa yang Kita bisa tarik PAD dari sana,"ujarnya.

Disamping itu ujarnya, lembaga pendidikan seperti  Bimbel dan kursus serta TV kabel juga akan dilirik untuk menambah PAD. " Kita cari peluang disana, ini program ekstensifikasi pajak dan restribusi daerah ditengah terus menurunnya penerimaan dari pusat,"ujarnya. ( utr)

Berita Lainnya

Index