Mengambil Nomor Urut Pendaftaran Jalur Pun Pakai Pelangkahan Sesuai Instruksi Pawang

Mengambil Nomor Urut Pendaftaran Jalur Pun Pakai Pelangkahan Sesuai Instruksi Pawang
Buku pendaftaran pacu jalur tradisional tepian Narosa 2016. ( ktc )

TELUK KUANTAN - Hingga, Jumat ( 12/8/2016 ) siang, enam jalur sudah mendaftar diajang pacu jalur tradisional tahun 2016 yang bakal digelar di Tepian Narosa Teluk Kuantan, 25 hingga 28 Agustus mendatang. Tidak hanya saat turun ( pergi ) ke gelanggang, dilepas sang pawang dari kajang ke pancang awal untuk berpacu dan mencabut undian, saat mendaftar pun mereka menggunakan pelangkahan ( perhitungan ).

Akibatnya kalau melihat di buku pendaftaran peserta pacu jalur di panitia pelaksana, nomor pendaftaran tidak serta merta terlihat berurutan dari 1.2,3 dan seterusnya, normalnya kan begitu. Kadang nomor 1 sudah diisi, nomor urut dua kosong, kadang nomor urut tiga diisi nomor empat belum terisi. Bahkan nomor 8 sampai 9 kosong, nomor 10 sudah terisi.

" Panitia mengisi nomor urut sesuai permintaan pengurus jalur, kalau mereka minta didaftarkan nomor urut 5 ya dinomor urut 5 diletakkan, kalau nomor 50 yang mereka minta mereka didaftarkan dinomor urut 50, sesuai permintaan dan sesuai pelangkahan yang diberikan sang pawang kepada pengurus yang diutus mendaftar,"ujar Teja Sukmana petugas penerimaan pendaftaran jalur di balai kesenian Narosa Teluk Kuantan, Jumat siang.

" Karena ini tradisi dan sesuai pelangkahan mereka ya panitia menerima, sesuai nomor yang masih tersedia. Kalau sudah ada nomor 3 yang mengisi duluan yang belakangan tentu tidak bisa,"ujarnya.

Menurut Teja, hingga Jumat siang baru enam jalur yang mendaftar. Keenam jalur tersebut masing-masing jalur Ombak Nyalo Simutu Olang, Siposan Rimbo RAPP, Linggarjati RAPP, Toduang Bakotat Bunga Kirana dan Silancar Air Raja Mambang Laut dan Rajo Pandeka Batuah. ( isa )

Berita Lainnya

Index