Warga Pasikaian Cerenti Komit Dukung Imran Jadi Bupati Kuansing 2016-2021

Warga Pasikaian Cerenti Komit Dukung Imran Jadi Bupati Kuansing 2016-2021
Imran, SH berfoto bersama saat membuka open tournamen volly putri di Desa Pasikaian Cerenti, Senin (

TELUK KUANTAN- Tekad Ketua dewan pembina lembaga sosial Imran Centre, Imran, SH untuk maju sebagai calon Bupati Kuantan Singingi periode 2016-2021 pada Pilkada

Kuansing yang akan digelar Desember 2015 mendatang terus mendapat dukungan dari warga masyarakat Kuansing. Kali ini dukungan mengalir dari warga masyarakat Desa Pasikaian, Kecamatan Cerenti.

Dukungan tersebut terungkap saat Imran hadir ditengah-tengah warga masyarakat desa Pasikaian dalam rangka silaturahmi sekaligus membuka acara open tournamen volly putri desa Pasikaian 2015, Senin (20/4/2015) sore kemaren.

Ratusan warga yang hadir sore itu terlihat sangat antusias menyambut kedatangan Imran bersama rombongan tim pendukungnya. Kedatangan mereka disambut dengan pertunjukan kesenian kuda gepang dan tari-tarian khas Kuansing serta penampilan group rebana dari warga masyarakat. Sebagian besar dari warga yang hadir sore itu mengaku sangat bersyukur bisa bertemu secara langsung dengan calon pemimpin masa depan Kabupaten Kuansing.

"Selama ini kami hanya tahu namanya saja, dan lihat fotonya di Baleho, sekarang kami bersyukur bisa bertemu langsung dengan beliau,"ujar sekelompok ibu-ibu yang hadir sore itu.

Mereka menilai sosok Imran memiliki kepedulian yang cukup tinggi terhadap masyarakat, cerdas dan tegas."Sepertinya begitu, dan itu memang yang diharapkan  masyarakat,"sambung mereka.

Dukungan atas pencalonan Imran ini juga disampaikan secara langsung oleh Mondri selaku ketua panitia pelaksana kegiatan tersebut. Saat menyampaikan laporannya, ia secara tegas mengatakan bahwa mereka warga masyarakat Desa Pasikaian sangat mendukung pancalonan Imran sebagai Bupati Kuansing pada Pilkada mendatang."Kalau memang Pak Imran maju nanti, Insya Allah kami siap mendukung,"ujarnya.

Sementara itu pada kesempatan tersebut, Imran yang hadir bersama rombongan tim pendukungnya yang diantaranya mantan Sekda Kuansing, Drs Rasiman Rauf, M.Si, Raja Rusdianto, Syafril Manaf dan sejumlah tokoh lainnya menyampaikan terkait niatnya untuk maju sebagai calon Bupati Kuansing pada Pilkada mendatang."Insya Allah seluruh persyaratan untuk maju sudah kita penuhi, termasuk perahu yang akan kita gunakan, namun sengaja kita belum sampai ke masyarakat, karena kita harus menghargai seluruh prosedur dan aturan partai pengusung,"ujarnya.

Imran juga menyampaikan bahwa keinginannya maju kali ini tidak lain karena panggilan hati nuraninya untuk membangun kampung halaman. "Semua ini tidak lain untuk membangun Kuansing, mensejahterakan masyarakat menuju Kuansing yang gemilang,"paparnya.

Selain menyampaikan sejumlah visi dan misinya serta memperkenalkan diri dan menceritakan kisah perjalanan hidupnya sehingga berhasil mencapai kesuksesan sebagai pengusaha yang cukup disegani terutama di provinsi Sumatera Selatan tempatnya berdomisili, dalam kesempatan tersebut Imran juga memberikan bantuan kepada warga masyarakat Desa Pasikaian melalui group rebana cilik, kelompok pengajian ibu-ibu PKK dan bantuan terhadap penyelenggaraan tournamen voly.

Dikesempatan tersebut, Imran juga mengaku sangat gembira atas antusias masyarakat serta dukungan yang diberikan."Tanpa dukungan kita bersama, perubahan yang kita harapkan untuk Kuansing yang gemilang akan sulit untuk kita wujudkan,"katanya.

Pada acara tersebut juga terlihat hadir ketua DPC PDIP Kabupaten Kuansing, Arlimus dan sejumlah pengurus DPC PDIP Kuansing.(Utr)



Berita Lainnya

Index