Jelang Ramadhan 1435 H, RAPP Bersih-bersih di Tiga Desa Kuansing

Jelang Ramadhan 1435 H, RAPP Bersih-bersih di Tiga Desa Kuansing
Kegiatan bersih-bersih desa yang dilakukan PT RAPP di desa Kebun Lado. ( ktc )

TELUK KUANTAN -  PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) Estate Logas telah mengagendakan kegiatan Employee Volunteering Program (EVP) dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1435 H di tiga Desa, di Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, selama tiga minggu berturut-turut bulan Juni 2014.


Kegiatan yang juga lazim disebut gotong royong bersama ini, merupakan bagian dari program Community Development (CD) RAPP, sebagai sarana silaturahim dan membangun hubungan harmonis di kedua belah pihak. Kegiatan perdana dimulai, Sabtu (7/6/2014) baru-baru ini, di Desa Kebun Lado, dan akan dilanjutkan pada hari Sabtu (14/6/2014), di Desa Petai, serta di Desa Muara Lembu, pada hari Kamis (19/6/2014) mendatang.


Estate Manager Logas, RAPP, Adi Kusnadi Abdusomad mengatakan dalam melakukan kegiatan operasionalnya RAPP menerapkan konsep tiga P yaitu, People, Planet dan Profit. Salah satu dari konsep tersebut diturunkan melalui Program CD sebagai wujud komitmen perusahaan untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat yang berada di sekitar operasional.


''Employee Volunteering ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis antara Karyawan RAPP Estate Logas dengan masyarakat Desa Kebun Lado. Apalagi sebentar lagi kita sudah memasuki bulan puasa, jadi mari kita pererat tali silaturahim dan persiapkan diri menunaikan ibadah di bulan ramadhan nanti,” kata Adi.


Kepala Desa Kebun Lado, Samsuarman, mengapreasiasi kegiatan bakti sosial oleh para karyawan RAPP dari Estate Logas, yang bertepatan dengan persiapan menghadapi bulan Suci Ramadhan. Untuk itu, sarana ibadah dan lingkungan desa harus dalam keadaan bersih dan rapi sehingga menambah kenyamanan dalam beribadah nantinya.


''Terimakasih kepada RAPP, selain adanya kegiatan kebersamaan ini, RAPP melalui program CD juga telah banyak memberikan bantuan untuk desa kami bantuan pendidikan, pertanian, kesehatan, dan fasilitas pembangunan lainnya,” kata Samsuarman.


Kegiatan gotong royong ini juga dihadiri oleh para aparat pemerintahan Desa, Ketua BPD, Asdita, SE, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda, , Askep SGR Estate Logas, Herman, Askep Common Service, Buyung Aswin, Askep Plantation, Pahala Pangabean, Koordinator Region CD Logas, Zamzuli Hidayat beserta SGR Officer, Raja Asman dan Mulyadi, CD Officer Logas, Erian Yusti, termasuk karyawan lainnya berjumlah 50 orang.


Gotong royong ini meliputi pengecatan pagar Mesjid Al–Ma’ruf, pengecatan Gedung Serbaguna dan pagar, pembersihan lingkungan Desa, penyerahan Pohon Kehidupan oleh Estate Manager Logas kepada Kepala Desa Kebun Lado, sekaligus Penanaman Pohon bersama dan ditutup dengan acara Makan Siang bersama, sebagai wujud keakraban masyarakat dengan karyawan.


Sejumlah bantuan yang sudah disalurkan RAPP ke Desa Kebun Lado melalui program CD antara lain berupa bantuan peningkatan Ekonomi masyarakat yaitu bantuan sarana produksi pertanian dan pendampingan terhadap kelompok tani binaan, Program Pendidikan , Program Kesehatan, dan bantuan untuk pembangunan infrastruktur Mesjid Al-Ma’ruf, MDA, Posyandu, dan pembangunan fasilitas lainnya yang ada di Desa, termasuk kesempatan kerja di perusahaan.


''Alhamdulillah baru-baru ini dua orang pemuda Desa kami diterima bekerja sebagai karyawan di RAPP, dan saya atas nama masyarakat Desa Kebun Lado mengucapkan terimakasih atas bantuan ini. Diharapkan Program CD RAPP dapat terus berkelanjutan karena sangat bermanfaat bagi pembangunan Desa dan membina hubungan baik antara perusahaan, masyarakat dan pemerintah,” terang Samsuarman.( utr/rls)

 

 

Berita Lainnya

Index