DPRD Kuansing Tingkatkan Kemitraan Dengan Insan Pers

DPRD Kuansing Tingkatkan Kemitraan Dengan Insan Pers
Ketua DPRD Kuansing Muslim, S.Sos bersama sejumlah anggota lainnya saat berdialog dengan para wartaw

TALUK KUANTAN- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuantan Singingi berupaya meningkatkan kemitraan dengan para insan pers yang bertugas di wilayah tersebut.

Upaya itu dilakukan dengan dilaksanakannya pertemuan antara pimpimpinan dan anggota dewan bersama sejumlah wartawan yang dikemas dalam acara "coffe morning" pada Selasa (28/1/2014) pagi di ruang lobi gedung DPRD Kuansing.

Ketua DPRD Kuansing, Muslim, S.Sos M.Si mengatakan bahwa pertemuan dengan para wartawan media cetak dan elektronik sengaja digelar dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kemitraan dengan kalangan insan pers.

Menurutnya, media sangat memiliki peran untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat terutama terkait kegiatan-kegiatan DPRD."Kami tentu mengharapkan apa yang kami perbuat dan perjuangkan di lembaga ini juga diketahui oleh masyarakat, dalam hal ini tentunya peran media untuk menyampaikan informasi tersebut kepada masyarakat,"ujarnya.

Wakil ketua DPRD Kuansing, Sardiono, Amd yang turut hadir dalam pertemuan tersebut menambahkan bahwa para wartawan selain berperan menyiarkan informasi juga diharapkan dapat mengawasi kinerja anggota dewan.

Dalam pertemuan yang difasilitasi oleh sekretariat dewan ini juga diisi dengan diskusi antara para wartawan dengan para anggota dewan yang hadir.

Sejumlah saran dan masukan disampaikan oleh para rekan-rekan wartawan, begitu juga dari para anggota dewan juga banyak yang memberikan masukan kepada para wartawan terutama dalam hal pemberitaan yang berimbang.

Sekretaris PWI Kuansing, Idi Susianto disela-sela pertemuan tersebut mengatakan bahwa pihaknya sangat menyambut baik apa yang telah digagas oleh DPRD Kuansing tersebut. Dirinya berharap dialog dan diskusi seperti ini dapat dilakukan secara berkesinambungan. (Ultra Sandi)  

Berita Lainnya

Index