Ini Mungkin Tempat Parkir Termahal di Dunia

Ini Mungkin Tempat Parkir Termahal di Dunia
Dua tempat parkir di sisi kanan ini laku terjual Rp 5,5 miliar.

Ini mungkin tempat parkir termahal di dunia, karena dua jatah parkir di Boston, Amerika Serikat, ini laku terjual US$560.000 atau sekitar Rp 5,5 miliar.

Nilai ini sama dengan dua kali harga jual rata-rata rumah di kawasan tersebut.

Perang penawaran terjadi ketika lelang untuk dua tempat pakir di jawasan Back Bay ini dimulai, dengan harga awal hanya US$42.000.

Pihak pelelang adalah Kantor Layanan Pajak Boston, yang mengambilalih ini dua tempat parkir ini karena sang pemilik memiliki tunggakan pajak.

Pembelinya adalah wanita bernama Lisa Blumenthal, yang tinggal di satu rumah bernilai jutaan dollar, tak jauh dari tempat parkir ini.

Kepada media setempat Blumenthal, yang sudah memiliki tiga tempat parkir, mengatakan ia sengaja membeli dua tempat parkir untuk memudahkan tamu.

Harga yang dibayar Blumenthal mengalahkan rekor harga tempat parkir sebelumnya, yang mencapai US$300.000, juga di kawasan Back Bay.

Harga rumah rata-rata di Massachusetts adalah US$313.000 atau sekitar Rp3 miliar. (bbc/bbc)

Berita Lainnya

Index